Laman

Tulisan berjalan

Selamat Datang

Rabu, 28 Maret 2012

Memelihara dan Mempercepat kinerja Komputer











Memelihara dan merawat secara rutin perangkat komputer dan system operasi, dapat menjaga stabilitas bahkan meningkatkan kinerja komputer yang ada, sehingga komputer kita menjadi cepat, tahan lama dan tidak cepat rusak. Ada dua hal yang harus diperhatikan yaitu sisi perawatan software dan perawatan hardware.

Merawat komputer dari sisi software :

    Usahakan menggunakan system operasi yang asli, sehingga bisa selalu update via internet, karena jika ada lubang keamanan pada system operasi bisa ditutup dengan cara update langsung via internet.
    Selalu lengkapi komputer dengan software antivirus terbaik dan terupdate. Install salah satu antivirus yang dianggap terbaik, jangan terlalu banyak dipasang antivirus pada komputer karena ini memberatkan kinerja komputer sehingga komputer menjadi lambat. Untuk download harus langsung dari situs resminya di sini :

A.           Antivirus luar negeri:

    AVG Free
    Avast Home Free
    AntiVir PersonalEdition

B.           Antivirus lokal:

    Smadav
    PCMav
    Ansav.

    # Untuk AVG Free 32bit setelah selesai diinstall, silahkan anda ganti nomor lisensinya dengan salah satu nomor dibawah ini:

        8MEH-RFOD4-SXWR8-JRTQA-J4CRJ-WEMBR-ACED
        8MEH-R78BH-EYG8L-MLMVA-ZUDOU-GEMBR-ACED

    Cara mengganti nomor lisensi

    1. Komputer dalam status online (gunakan speed internet yang tinggi agar proses lancar)

    2. Buka AVG Free

    3. Pilih Bantuan (Help) ==> Klick Aktifkan ulang (Re-aktif)

    4. Masukkan salah nomor lisensi diatas ==> proses konfigurasi (pilih semua komponen)

    Jika suskes maka AVG free anda menjadi Full Version dengan komponen yang lengkap (15 Komponen) seperti gambar dibawah:

   


    Disk Cleanup dengan menggunakan tool terbaik yang mampu menghapus file yang tidak penting seperti file temporary, file cache Internet, download history, system registry yang error ataupun membersihkan system registry karena seringnya install-uninstal dan untuk frekuensi disk cleanup ini mengikuti  banyaknya pemakaian komputer dan salah satu tool cleanup adalah Ccleaner yang handal dalam cleanup harddisk, untuk versi terbaru dapat di download dari situs resminya di sini



    Defrag selalu harddiskmu dengan tool terbaik supaya proses read maupun write menjadi lebih ringan karena filenya berurutan. Frekuensi defrag juga tergantung dari frekuensi pemakaian komputer itu sendiri dan salah satu tool defrag adalah Diskeeper 2011 yang memiliki kehandalan tinggi dalam defrag, untuk download full versinya di sini



    Aktifkan scrensaver jika monitormu masih CRT, sehingga monitor menjadi awet.



    Mohon Uninstal software-software yang tidak pernah digunakan, sehingga harddisk tidak terlalu penuh dan hindari space kosong harddisk kurang dari seperdelapan, karena harddisk yang sesak dengan program/data akan membuat komputer lambat dan membuat harddisk cepat rusak..



    Supaya tidak ada security hole, ingat selalu update semua software yang terpasang dikomputer anda.



    Install program maintenance yang terbaik dan terlengkap untuk mempercepat kecepatan hardisk dan memory, juga mampu memperbaiki system yang problem sehingga komputer menjadi awet, gesit dan cepat alias tidak lelet. Anda bisa download dan pasang salah satu program maintenance di bawah ini:

    Tune Up Utilities 2011 agar full version download Serial Key, saat menginstal jangan di centang pada "Run The Program when i log on to windows", agar program berjalan secara manual sesuai kebutuhan.
    AVG PC Tune Up 2011 agar full version download Serial Key silahkan anda baca (file baca dulu.txt) terlebih dahulu yang ada dalam folder crack/serial key di atas.


Merawat komputer dari sisi hardware :

    Buat partisi antara data dan system secara terpisah pada harddisk, sehingga memungkinkan anda mengupgrade sistem atau aplikasi dan juga jika terjadi masalah pada system dan perlu tindakan format pada harddisk, maka semua data dan informasi yang tersimpan di harddik tidak akan hilang ataupun terganggu.



    Buka casing PC kemudian bersihkan debu yang ada di motherboard dan peripheral lainnya. Pembersihan bisa menggunakan sikat halus (kuas cat). Debu adalah penghantar panas, sehingga apa bila komponen CPU, misalnya Prosesor, walau letaknya tersembunyi, debu bisa juga masuk, memori/RAM juga sering kena debu dan menyebabkan kerja komputer jadi ngadat, hang atau bahkan komputer tidak bisa dinyalakan, indikasi problem pada RAM adalah timbul suara beep…. maka check dan segera bersihkanlah komponen tersebut, untuk RAM bisa dibersihkan dengan penghapus pensil. Frekuensi pembersihan disesuaikan dengan kebersihan lingkungan tempat komputer berada dan lakukan secara rutin.



    Untuk mengantisipasi mati listrik secara tiba-tiba, pakailah STAVOLT atau UPS. Karena tegangan listrik yang sering turun-naik atau bahkan mati tiba-tiba akan mengakibatkan rusaknya Power Supply, rusaknya Hardisk, bahkan Morherboard. Terutama hardisk, hardisk perlu kesetabilan saat bekerja, bila tiba-tiba listrik mati terjadilah kejutan yang bisa menyebabkan tergoresnya track recordingnya maka timbulah bad sector, bad sector hanya bisa dilihat jika kita check lewat scandisk. bad sector tidak bisa diisi file untuk operasional system maupun menyimpan data, sehingga akan mengurangi kapasitas hardisk itu sendiri. Sehingga disini sangat penting mematikan komputer sesuai prosedur/melalui shutdown.



    Gunakan pendingin ruangan, jika tidak memungkinkan bisa juga memakai sirip pendingin, coolling fan ekstra pada casing  dan juga pasang fan pada harddisk.



    Hindarkan komputermu dengan alat yang dapat memancarkan medan magnet, karena medan magnetik bisa mengganggu performa CPU juga monitor.



    Hindari komputer kena air, tidak menutup kemungkinan keyboard tersiram air minum.



    Lengkapi dengan panangkal petir terutama jaringan komputer yang terhubung menara, berbahaya bila terkena petir akan merembet keseluruh jaringan.



    Matikan komputermu sesuai prosedur jika nggak dipakai, tapi jangan juga komputermu tidak terpakai dalam waktu lama.

Semoga Bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar